Tuesday, December 14, 2010

The Chronicles of Narnia : The Voyage of the Dawn Treader

Gw ga terlalu ngikutin banget Narnia dari film pertamanya (nonton di TV doang..heuu), dan gw ga baca bukunya. Jadi, reviewnya berdasarkan dari pandangan orang awam nih. Hehehehe.

Setelah 2 film sebelumnya, The Chronicles of Narnia : The Lion, The Witch and The Wardrobe dan The Chronicles of Narnia : Prince Caspian , sekarang dirilis film ke-3 nya The Chronicles of Narnia : The Voyage of the Dawn Treader. Sebenernya pengen nonton yang 3D nya, tapi karena nungguin yg versi ada subtitlenya ga keluar2, yaudah akhirnya gw nonton yg 2D nya aja. Soalnya klo ga ada subtitlenya ntar ga ngerti keseluruhan cerita filmnya. Dan karena gw "buta" tentang film2 Narnia, jadi gw butuh subtitle itu. Haha.

Berbeda dengan film2 sebelumnya, kali ini yang berpetualang ke negeri Narnia hanya Edmund (Skandar Keynes) dan Lucy (Georgie Henley) , dan sepupunya yang menyebalkan, Eustace (Will Poulter), yang gak sengaja masuk ke negeri Narnia bersama mereka. Petualangan mereka berawal ketika mereka tidak sengaja masuk ke sebuah lukisan dan tiba2 muncul di tengah lautan di negeri Narnia. Saat itulah mereka bertemu Caspian (Ben Barnes) yang sedang berlayar mencari 7 bangsawan yang tiba2 menghilang. Dalam perjalanannya mereka bertemu dengan penduduk di suatu pulau dimana terjadi perdagangan budak, dan yang lebih parah lagi, beberapa orang dijadikan tumbal bagi iblis yang muncul dalam bentuk kabut hijau. Di pulau tersebut mereka menemukan salah satu bangsawan yang memberikan mereka pedang yang akhirnya digunakan untuk melawan iblis tersebut. Lalu mereka melanjutkan perjalanan untuk mencari para bangsawan yang lain dan ketujuh pedang saktinya, menyelidiki iblis dibalik kabut hijau, dan mencari negeri Aslan.

Menurut gw sih ini film nya ga se-wah yang diharapkan orang2 (awam kayak gw :p). Well, mungkin versi 3D nya membantu jadi lebih oke. Tapi menurut gw jalan ceritanya terlalu dicepet2in tapi ga dapet feel petualangannya. Ya karena ini kan filmnya tentang petualangan gtu jadi gw sebenernya berharap lebih ada rasa tegangnya pas nonton. Sayangnya, baru kerasanya pas di akhir2, pas awal2 alurnya terlalu kayak dicepetin gtu. Beberapa nilai plus yang membantu dari film ini menurut gw sih cuma pas adegan2 yang lucu, efek, dan bagian sepertiga terakhir film, selebihnya biasa aja sih. Gw suka bagian dari mulai mereka mau ngelawan si iblis, dan ending filmnya pas mereka nyampe ke negeri Aslan, itu bagus banget. Tapi klo secara keseluruhan, menurut gw lebih bagus film yang sebelum2nya.

Ini menurut pendapat gw lho ya.. Hehe. Klo yang masih penasaran sih nonton aja. :D
trailer source from here

Enjoy watching!

0 comments:

Post a Comment